Mengintip Mansion Mewah dalam V-Clip Blank Space

Diposting oleh xexe on Jumat, 08 April 2016

Blank Space - taylor
Ada yang menarik dari video klip berjudul Blank Space milik Taylor Swift. Bukan hanya musiknya saja yang easy listening, melainkan juga unsur properti yang ada di dalamnya. Melihat video klip milik Taylor pastinya ingin membuat kita menghubungi developer properti Indonesia dan segera membeli mansion mewah seperti yang ada di video. Tak heran, konsep yang menarik dan unik membuat video klip ini ditonton ratusan juta penggemar sejak tanggal rilisnya. Setidaknya, sudah 170 juta viewers yang menikmati video milik Taylor ini. Hmm, sebenarnya ada apa, sih?

Dalam video klip Blank Space ini, Taylor Swift mengambil sebuan mansion mewah sebagai latar belakangnya. Pada sebuah adegan, digambarkan Taylor tengah berdiri di balik tangga megah sebuah mansion yang luar biasa mewah dengan arsitektur memukau. Mansion inilah yang kemudian memberi ambience tersendiri pada video klip Taylor dan sangat disukai oleh para penonton. Ternyata, mansion yang dijadikan sebagai tempat pengambilan gambar ini nyata ada dan berada di Long Island, New York. Mansion ini bernama Oheka Castle dan memiliki luas 115.000 kaki persegi dengan eksterior klasik berwarna kuning gading.
oheka castle

Mansion ini konon dibangun pada tahun 1917 dan selesai dua tahun kemudian. Pembiayaannya ditanggung seluruhnya oleh Otto Hermann Kahn dan urusan arsitekturnya diurus oleh Delano dan Aldrich. Oheka Castle sekarang ini masuk ke dalam National Register of Historic Places yang berarti bangunan ini merupakan gedung bersejarah yang dilindungi. Bangunannya yang sangat luas membuat mansion ini memiliki kamar yang sangat banyak. Terhitung 117 kamar ada di dalam kastil ini. Tentunya, kamarnya pun tidak hanya sekadar kamar—tetapi kamar super mewah, khusus untuk tamu yang datang menginap.

Selain menyorot bagian interior mansion, Taylor Swift juga sempat menyorot taman bunga dalam video klipnya. Taman tersebut bernama Formal Gardens yang juga masih berada di area Oheka Castle. Taman ini didesain oleh arsitek ternama, The Olmsted Brothers dan memiliki sembilan kolam.

Tidak hanya Delano dan Aldrich serta The Olmsted Brothers saja yang ikut serta dalam pembangunan Oheka Castle ini. Beberapa arsitek kawakan seperti Seth Raynor dan juga Robert Trent Jones juga turut serta. Mereka berdua mendesain lapangan golf yang ada di kawasan Oheka Castle.

{ 0 komentar ... read them below or add one }

Posting Komentar