Berniat menjual gitar bekas Anda? Saat
ini urusan jual-menjual sudah semakin mudah dengan adanya media online. Hampir
semua barang bisa dijual secara online, mulai dari aksesoris, mobil, tas, baju,
hingga peralatan musik termasuk gitar bekas Anda.
Berikut ini beberapa tips yang bisa membantu Anda jual
guitar bekas secara online dengan sukses, di antaranya:
Kenali benar gitar yang dijual
Tidak semua orang mengenal dengan benar jenis atau model
gitar yang ada. Maka, akan lebih baik bila Anda mengenal betul jenis gitar yang
hendak dijual. Mulai dari material apa yang digunakan? Terbuat dari apakah
fretboard gitar tersebut? Apakah gitar Anda sudah pernah dimodifikasi atau
di-upgrade yang membuatnya lebih unggul dibandingkan dengan gitar sejenis
lainnya? Bagaimana dengan cat yang digunakan untuk body gitat tersebut?
Berbagai informasi
ini akan membantu Anda untuk jual gitar lebih cepat, karena pembeli jadi lebih yakin untuk membeli bila Anda bisa
menjawab semua pertanyaan terkait dengan gitar tersebut.
Jujurlah dengan kekurangan yang ada
Bila terdapat kekurangan atau kerusakan yang terlihat jelas,
akan sangat tidak bijaksana bila Anda berusaha menyembunyikannya dengan
menggunakan photoshop saat menjualnya secara online. Akan lebih baik bila Anda
memperbaikinya terlebih dahulu sebelumnya menjualnya. Bila Anda tidak memiliki
dana atau waktu untuk memperbaiknya, maka sebaiknya jujurlah dengan calon
pembeli. Beberapa pembeli tidak keberatan untuk memperbaiki gitar setelah membeli,
asal tentunya Anda juga harus berkompromi dengan mengurangi harga yang
ditawarkan sebelumnya.
Informasikan apa genre musik yang sering dimainkan dengan menggunakan gitar tersebut
Meskipun Anda hanya menggunakan gitar tersebut saat di rumah
saja, bukan untuk bermain di dalam band, namun kebanyakan gitar memiliki nuansa
tersendiri yang membuatnya cocok untuk memainkan genre tertentu. Calon pembeli
yang mungkin tidak terlalu mengenal jenis gitar yang dijual, bisa saja tertarik
untuk membelinya ketika mengetahui gitar tersebut sering dimainkan untuk genre
musik yang sama dengan yang mereka sering mainkan.
Presentasikan gitar dengan sebaik mungkin
Ketika jual gitar secara online, akan lebih baik bila Anda
memberikan lebih dari satu gambar/foto yang memperlihatkan berbagi sudut dari
gitar tersebut. Jangan lupa untuk memperlihatkan nomor serial serta fitur yang
unggul dari gitar. Foto juga harus dalam kualitas yang bagus. Kemudian, ketika
ada calon pembeli yang ingin melihat langsung, pastikan gitar dalam keadaan
bersih dan sudah dituning.
Semoga tips tadi bisa membantu penjualan gitar Anda, semoga
sukses! (raw)
{ 0 komentar ... read them below or add one }
Posting Komentar