Online shopping mejadi salah satu kegiatan yang paling banyak dilakukan oleh setiap orang saat menjelang hari besar seperti perayaan imlek yang sebentar lagi menghampiri. Perayaan imlek merupakan salah satu event besar dalam kebudayaan Cina karena imlek merupakan tahun baru yang menandakan perubahan tahun dan shio. Perayaan ini biasanya dirayakan pada hari pertama musim semi untuk menyambut perubahan dari musim dingin yang serba susah digantikan dengan musim yang penuh berkat dan kebahagian seperti bunga yang mekar kembali saat musim semi datang.
Persiapan menyambut tahun baru sangat menyita waktu dan tenaga. Dari persiapan menyambut Imlek eve hingga hari perayaan. Persiapan yang harus dilakukan adalah
- Membuat kue basah dan kering yang manis. Kue basah yang harus ada adalah kue lapis legit yang merupakan simbol perayaan imlek. Kue kering yang biasanya disiapkan adalah nastar, semprit dan sagu.
- Membeli manisan, permen dan air soda untuk menjamu tamu.
- Membeli hiasan imlek baru yang biasanya disesuaikan dengan shio pada tahun itu.
- Membeli buah-buahan yang melambangkan kebaikan agar bisa ditata dan digunakan untuk keperluan sembayang.
- Mencari baju baru yang biasanya dominan dengan warna merah.
- Memberi amplop merah (angpao) dan memasukan uang agar bisa langsung diberikan saat hari perayaan.
- Menyiapkan bahan masakan untuk acara makan besar. Makan besar adalah acara yang dilakuakn sehari sebelum imlek, dimana satu keluarga berkumpul kembali untuk duduk dan menyantap makanan bersama –sama.
- Membersihkan seluruh bagian rumah karena pada hari pertama imlek tidak boleh memengan sapu.
- Menata ruang tamu dengan hiasan imlek untuk menyambut tamu.
- Merapikan diri sendiri seperti memotong rambut dan kuku dilakukan minimal sehari sebelum imlek.
- Mempersiapkan hidangan kue yang akan disajika pada malam sebelum imlek agar pada hari H-nya mudah menerima tamu.
- Melakukan sembayang kepada Yang Maha Kuasa sebagai tanda syukur karena telah melindungi mereka hingga tahun baru ini dan memdoakan agar tahun baru ini lebih baik daripada tahun lalu.
Ini adalah hal-hal yang harus dilakuakan sebelum imlek. Beberapa barnag yang dianggap bisa dibeli namun tidak memiliki waktu akan dibeli secara online shopping. Barang yang bisa di beli secara online adalah hiasan imlek, kue kering, kue basah, manisan, permen dan baju baru. Selamat Tahun Baru –hm-
{ 0 komentar ... read them below or add one }
Posting Komentar