Perawatan rambut tidak bisa bergantung dari luar saja. Makanan bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk merawat rambut dari dalam karena rambut juga memerlukan suplai makanan yang cukup untuk tumbuh dan bersinar. Makanan yang harus dikonsumsi agar mendapatkan rambut yang indah adalah:
- Tiram
Zat seng dalam tiram membantu menyeimbangkan hormon dalam tubuh karena hormon endrogen yang tinggi akan menyebakan rambut rontok.
- Ikan
Protein dan omega 3 di dalam ikan salmon, tongkol, sarden, kakap dan haring mencegah keringnya kulit kepala.
- Kacang
Zat besi, seng, protein dan Vit B7 di dalam kacang membantu memberikan nutrisi pada rambut.
- Sayur
Sayuran seperti bunga kol, wortel, bayam, brokoli, sawi hijau, lobak swiss (swiss chard) menggandung vitamin A dan C yang membantu pertumbuhan rambut.
- Gandum
Produk yang mengandung gandum dapat membantu menjaga kesehatan rambut dengan menyuplain makan untuk rambut karena gandum mengandung zat seng, besi dan Vit B.
Untuk cemilan, sekarang bisa diganti dengan kacang-kacangan ataupun produk yang mengandung gandum agar rambut dan tubuh sehat karena cemilan ini akan menjadi cemilan sehat. Sedangkan untuk makannya bisa dipilih makanan yang mengandung salah satu bahan diatas. Selamat Mencoba.
{ 0 komentar ... read them below or add one }
Posting Komentar