Meeting Melalui Fitur Video Chat

Diposting oleh xexe on Minggu, 24 Juni 2012


Semakin majunya teknologi semakin maju juga dunia bisnis. Video chat merupakan Salah satu fitur teknologi yang sangat membantu bisnis. Hubungan jarak jauh bukan lagi menjadi penghalang bagi pembisnis. Para pembisnis bisa berbicara dengan partner, rekan serta klien menggunakan video chat tanpa adanya batasan. Bahkan para pembisnis bisa melaksanakan meeting hanya menggunakan fitur chatting. Mungkin 10 tahun yang lalu, ini hanyalah mimpi namun sekarang hal ini bisa dilakukan karena sudah banyak fitur chatting dengan video yang diluncurkan.

Berikut beberapa tips agar meeting berjalan lancar menggunakan video chat
  1. Pastikan ada webcam di masing-masing komputer, laptop, smarthphone atau android bisa digunakan untuk chatting.
  2. Pastikan juga internet yang Anda gunakan memang memadai untuk melakukan video chat dalam kurung waktu yang lama. Sambungan internet yang digunakan harus memiliki kecepatan yang tinggi agar pembicaraan bisa berjalan lancar.
  3. Pastikan juga bahwa lawan bicara memiliki webcam dan internet yang memadai. Ingat ini meeting, berarti semua perserta harus memiliki koneksi internet dan webcame yang baik.
  4. Kirimkan pemberitahuan mengenai meeting (tanggal dan waktu) kepada para peserta meeting. Bila peserta ternyata berada di tempat dengan waktu yang berbeda, ada baiknya Anda memasukan keterangan seperti “Jam 9 pagi sesuai waktu kota Jakarta” atau “jam 9 pagi sesuai waktu kota London” agar mereka bisa tahu waktu negara mana yang harus diikuti.
  5. Pada hari H, persiapkan laptop sesuai jumlah peserta bila ingin meetingnya lebih eksklusif (kaya di film, Anda dikelilingi oleh layar dan satu layar hanya ada satu video chat tapi orang lain di layar lain tetap bisa mendengar stau sama lain krn ada speakernya). Jadi satu laptop dihubungkan dengan satu pembicara. Laptop harus disertai dengan speaker sehingga semua peserta bisa mendengarnya dengan jelas. Bila tidak mau, Anda hanya perlu siapkan satu laptop/komputer untuk diri Anda sendiri.
  6. Undang para peserta untuk masuk ke room chat yang Anda buat. Anda bisa menggunakan layanan video chat dari Yahoo Messenger, Gtalk, Paltalk atau Skype.
  7. Pastikan semua hadir sebelum memulai meeting. Disaat menunggu, mungkin Anda bisa mempersiapkan bahan yang ingin dibicarakan.
Semoga video chat meetingnya berjalan lancar. –hm-

{ 0 komentar ... read them below or add one }

Posting Komentar