Masker Rambut Keriting

Diposting oleh xexe on Kamis, 05 Januari 2012


Masker rambut sudah dikenal sebagai salah satu alat yang bisa digunakan untuk perawatan rambut dalam rangkah melawan berbagai jenis masalah rambut. Masker yang digunakan untuk setiap masalah rambut berbeda-beda sehingga pemilihan masker rambut harus tepat dan sesuai dengan masalah yang terjadi pada rambut. Selain masalah rambut, jenis /bentuk rambut juga mempengaruhi pemilihan masker.

Untuk rambut keriting, masker rambut yang dipilih sangat berbeda dengan rambut lurus. Hal ini dikarenakan bentuk rambut ini menghambat minyak alami untuk melembabkan setiap helai rambut hingga ujungnya. Minyak alami adalah minyak yang dihasilkan oleh jaringan kulit kepala yang sangat berguna untuk melembabkan dan melindungi rambut.

Beberapa resep dengan bahan dasar minyak zaitun dapat digunakan. Tentu saja minyak zaitunnya adalah asli zaitun tanpa dicemari bahan lainnya. Contoh resep yang dapat digunakan adalah:
Resep 1:  Minyak zaitun alami dan handuk /showercap
Bahan: Minyak zaitun
Penggunaan:
-       Usapakan minyak zaitun pada rambut yang basah atau kering,
-       Bungkus dengan handuk / tutup dengan showercap dan
-       Biarkan semalaman.
-       Saat pagi, cuci dengan shampo hingga 2 kali.
Note:
Resep ini bisa digunakan setiap hari namun dianjurkan 3 kali seminggu. Bila tidak ingin digunakan saat tidur, minimal gunakan selama 30 menit.

Resep 2: Zama (minyak zaitun &  madu)
Bahan: setengah gelas madu, 2 sdm  minyak zaitun dan showercap
Penggunaan:
-       Campurkan madu dan minyak zaitun hingga rata
-       Oleskan ke semua helai rambut
-       Bungkus kepala dan semua rambut dengan showercap sehingga tidak mengotori rumah
-       Biarkan selama 30 menit
-       Bilas hingga bersih dan cuci dengan shampo
Note:
Banyak sedikitnya madu disesuaikan dengan seberapa panjang rambutnya karena adonan harus cukup untuk mengolesi setiap helai rambut.

Resep 3: Tuna (minyak zaitun & alpukat / apokat)
Bahan: 1 buah alpukat, 5 sdm minyak zaitun dan showercap
Penggunaan:
-       1 buah alpukat diblender bersama minyak zaitun
-       Oleskan pada rambut hingga rata
-       Tutup rambut beserta kapala dengan showercap
-       Biarkan selama 20 menit
-       Cuci hingga bersih dengan shampo
Note:
Seberapa banyak alpukat dan minyak yang diperlukan bisa disesuaikan dengan panjang rambut.

Resep yang gampang digunakan, mungkin kesusahannya hanya terletak pada pencarian minzak zaitun murni. Namun resep -  resep ini patut dicoba, apalagi bila rambutnya kering keriting. Dengan resep-resep ini, hasil perubahannya akan terlihat setelah 3 bulan tapi penggunaanya harus teratur. Selamat mencoba -hm-

{ 0 komentar ... read them below or add one }

Posting Komentar