Bisnis Menyewakan Kotak Kemasan

Diposting oleh xexe on Senin, 25 Juni 2012


Bisnis menyewakan kotak kemasan terdengar sebagai bisnis sangat aneh, namun bisnis menyewakan kotak kemasan telah diterapkan di pasaran New York. Tentu saja kotak yang disewakan bukan kotak biasa melainkan kotak untuk pindahan rumah, kos dan apartemen. Memang terlihat sebagai bisnis yang tidak menjanjikan namun  Robert Theryoung, Chris Walsh dan Jef Walker malah melihatnya sebagai peluang. Mereka menamakan bisnis mereka dengan nama “Jungglebox Moving”.

Theryoung, Walsh dan Walker mengatakan bahwa mereka terinsipirasi untuk memudahkan proses pemindahan dengan cara menyediahkan jasa penyewaan kotak kemasan berbahan plastic tebal yang tidak akan rusak. Mereka bertiga yakin dengan jasa mereka, pelanggan akan mendapatkan keuntungan seperti:
sewa kota kemasan
  • Tidak perlu mencari dan membeli kardus sama sekali.
  • Tidak perlu membeli lem plastik dan gunting.
  • Tidak perlu membuang waktu untuk mengelem dus-dus yang sudah diisikan barangnya.
  • Tidak perlu takut terluka selama proses pengeleman karena gak ada proses pengeleman.
  • Tidak perlu susah-susah membuka kotak yang sudah dilem lagi.
Paket yang ditawarkan oleh Jungglebox Moving adalah
  • Paket pindahan 1 kamar dengan 25 kotak kemasan plasti seharga $109.
  • Paket pindahan 1 kamar dengan 35 kotak kemasan plasti seharga $129.
  • Paket sendiri-sendiri yang menyediahkan pilihan kotak untuk mengemas baju, boneka, dan barang lainnya.
Ketika seorang menyewa kotak dari Jungglebox Moving, mereka akan mengirimkannya ke rumah Anda dan mengambilnya lagi ketika Anda sudah selesai. Tentu saja Anda harus memberikan alamat rumah lama dan baru. Sangat kreatif bukan? –hm-

{ 0 komentar ... read them below or add one }

Posting Komentar