Cetak brosur yang
berisikan informasi yang unik sangat disukai oleh para pembaca karena pembaca
bisa menambah pengetahuan dari sana. Salah satu info yang dapat diberikan
adalah mengenai miniatur gedung yang dibangun dari gula kubus.
Brendan Jamison berhasil membuat duplikat ‘Bangor Castle
Town Hall’ pada tahun 2011 dengan menggunakan gula kubus (dalam bahasa inggris
disebut sugar cube). ‘Bangor Castle
Town Hall’ merupakan puri mega yang dibuat oleh seorang arsitek bernama William
Burn dengan gaya Elizabeth. Puri ini dibangun pada tahun 1852 sebagai rumah
untuk Robert Edward Ward yang merupakan keturunan dari Viscount Bangor pertama.
Tahun pembuatan puri ini diabadikan oleh Jamison dalam
miniaturnya melalui menara jam. Dimana jari pendek dan jari panjang jam
menunjukan 8 menit lagi akan jam 7. Jadi bisa disimpulkan jam itu menunjukan
18:52 bila diumpamakan kalau jam tersebut menunjukan waktu malam hari.
Duplikat yang dibuat dengan gula kubus ini sangat mirip dan
detil hingga orang lain yang sudah pernah melihat puri Bangor Town Hall bakalan
kaget. Duplikat ini akan tetap menjadi barang yang dipamerkan di Musium North
Down, Bangor, Irlandia Utara.
Contoh info ini bisa digunakan sebagai isi sebuah cetak
brosur. Jangan lupa letakan juga gambar pada cetak brosur info ini agar terlihat
lebih menarik. –hm-
{ 0 komentar ... read them below or add one }
Posting Komentar