Indonesia merupakan salah satu negara yang
disebut sebagai negara berkembang. Negara berkembang merupakan sebutan yang
mengambarkan negara dengan perekonomian, teknologi, standar hidup dan tingkat
pembangunan yang masih rendah bila dibandingkan negara maju.
Melihat perkembangan ekonomi di negara
Indonesia saat ini seharusnya asuransi syariah
masih bisa berkembang. Menurut Bert Paterson selaku Presiden Direktur PT Sun
Life Financial di Indonesia, saat ini bisnis asuransi syariah masih dibilang
proporsinya masih kecil. Dan kedepannya,
peluang asuransi tipe syariah memang besar dikarenakan:
- Pertumbuhan ekonomi Indonesia semakin naik dari tahun ke tahun
- Kecenderungan untuk mulai berinvestasi serta menabung untuk masa depan semakin meningkat
- Jumlah penduduk Indonesia yang bisa dibilang padat
- Sistem ekonomi yang semakin diperbaiki
Kenapa Proporsi Asuransi Syariah Masih Kecil
Hingga saat ini, perkembangan asuransi
yang dijalankan dengan sistem syariah memang belum begitu berkembang di
Indonesia. Hal ini disebabkan oleh:
- Pasar asuransi dengan sistem syariah belum digarap dengan baik
- Belum banyak masyarakat yang mengerti dengan sistem syariah yang diterapkan pada asuransi
- Perusahaan tidak hanya memfokuskan diri pada asuransi dengan sistem syariah
Gimana Cara Mengembangkan Pasar Asuransi Syariah?
Setelah mengetahui alasan kenapa
sampai sekarnag perkembangan asuransi dengan sistem syariah sangat lambat,
saatnya mencari solusi untuk memajukan asuransi syariah sebagai salah satu
sistem asuransi di Indonesia. Berikut beberapa tips / solusi yang bisa
digunakan:
- Garap dengan serius pasar asuransi dengan sistem syariah ini, jangan setengah-setengah. Pelajari dengan baik, bila kita tidak tahu gimana caranya menjelaskan ke calon klien?
- Buat penjelasan yang memang mengambarkan apa itu asuransi syariah, produknya dan cara kerja sistemnya. Bisa dibilang para pemilik bisnis jasa asuransi harus mengedukasi calon klienya agar mereka tahu apa yang bakal mereka beli dan manfaatnya.
- Gunakanlah bahasa yang simpel dan jelas agar tidak memusingkan para calon klien.
- Bila tidak ingin membangun perusahaan baru yang khusus menjual asuransi dengan sistem syariah, setidaknya kembangkan dengan baik sistem perusahaan. Dan untuk produk asuransi dengan sistem syariah harus memiliki sistem sendiri yang memang cocok dengan nilai – nilai syariah.
- Lakukan training dan menjelaskan kepada para marketing agar benar-benar mengerti apa itu asuransi syariah beserta manfaatnya.
Dilihat dari atas bisa dibilang peluang asuransi syariah untuk berkembang
di Indonesia masih besar. Semoga artikel membantu –hm-
{ 0 komentar ... read them below or add one }
Posting Komentar