Pet Transpot Dengan Garuda Indonesia

Diposting oleh xexe on Rabu, 05 Desember 2012


pet transport
Sejak 23 Oktober 2012, maskapai penerbangan Garuda Indonesia sudah tidak lagi menerima pet transport terkecuali untuk hewan yang dikategorikan  sebagai hewan pelayanan. Hewan pelayanan merupakan hewan yang sudah dilatih khusus untuk membantu orang cacat atau melakukan sebuah tugas khusus.  Biasanya hewan-hewan yang digolongkan sebagai pelayanan ini memiliki surat izin khusus yang menandakan bahwa hewan tersebut sudah lulus sekolah perlatihan dan bisa menjalankan tugasnya dengan baik.

Bagi teman yang berpergian bersama hewan pelayanan, Anda tetap harus melakukan prosedur pet transport. Beberapa hal yang perlu dilakukan teman sebagai pemilik adalah
  • Menanyakan surat-surat khusus hewan pelayanan yang diperlukan untuk memasuki tempat / negara tujuan dengan menghubungi pihak berwajib di negara sana atau menanyakan langsung ke kedubesan negara tujuan. Untuk mudahnya, Anda juga bisa menghubungi layanan pet transport terdekat.
  • Persiapkan budget karena untuk melengkapi surat /dokumen untuk berpergian dengan pet Anda tentunya membutuhkan uang. Dari jauh-jauh hari sudah mempersiapkan dana perjalanan Anda serta pet Anda.
  • Jangan lupa melakukan check up kesehatan untuk pet Anda. Kalau bisa 6 bulan sebelum keberangkatan. Bila Anda memberitahu pihak rumah sakit bila Anda ingin berpergian dengan pet Anda, biasanya mereka akan secara otomatis membuatkan surat kesehatan serta menyarankan suntikan yang emag diperlukan. Bila tidak, jangan ragu untuk bertanya dan meminta suntikan serta surat keterangan sehat untuk pet Anda.
  • Anda perlu menanyakan pada maskapi, feri, kapal atau bis yang Anda akan gunakan mengenai pet Anda. Beberapa transport tidak menerima pet jadi lebih baik bertanya terlebih dahulu. Bila diperbolehkan membawa pet jangan lupa tanyakan apakah pet Anda akan dikurung dalam kandang atau gimana. Bila kandang, berarti Anda harus membeli kandang.
  • Bila menggunakan kandang, jangan lupa menaruh mainan kesukaannya agar dia tenang selama perjalanannya.
  • Simpan semua dokumen yang diperlukan disatu tempat agar pas keberangkatan atau sehari sebelumnya tidak ribet dan tidak ada yang terlupakan.
Semoga informasi pet transport ini dapat membantu teman, saudara, keluarga dan Anda sendiri. Salam –hm-

{ 0 komentar ... read them below or add one }

Posting Komentar