Kewajiban Pemegang Kartu Kredit

Diposting oleh xexe on Senin, 27 Januari 2014

Kartu kredit sudah menjadi salah alat transaksi untuk zaman ini jadi tidak heran bila sekarang hampir semua orang terutama yang tinggal di kota – kota besar memiliki setidaknya satu (1). Alasanan tingginya pemakaiannya disebabkan oleh promo, diskon atau layanan tambahan yang ditawarkan olehnya.
Kartu Kredit juga menjadi salah satu sumber “Dana Darurat”. Dana darurat disini berarti kartu yang dapat digunakan saat kita ingin membeli sesuatu tetapi belum ada duit / uang. Dengan menggunakan kartu ini, lembaga keuangan pengeluar kartu ini akan menalangi dulu. Nanti kita bisa membayarnya kembali ke lembaga keuangan pas tanggal jatuh tempo tagihan. Bila belum ada uang, kita bisa nyicil bayarnya cuma dikenai bunga sehingga uang yang kita keluarkan sebenarnya lebih banyak daripada banyar tunai.

Perlu diingat bahwa kartu ini adalah alat pembayaran yang mengharuskan kita membayar kembali kepada lembaga keuangan. Dan kartu ini datang dengan segunung kewajiban yang perlu dipikul.

Apa saja Kewajiban untuk Para Pemegang Kartu Kredit?

Berikut ini beberapa kewajiban pemengang kartu kredit adalah

Limit Kartu yang Diberikan
kartu kredit
Setiap kartu kredit memiliki limit yang berbeda-beda. Limit ini disesuaikan dengan pemasukan tetap kita setiap bulannya. Kebanyakan lembaga keuangan akan meminta slip gaji, hal ini untuk melihat berapa pemasukan perbulan dan melakuakn perhitungan berapa banyak limit yang harus diberikan pada kita.

Kita sebagai pemengang kartu kredit mempunyai kewajiban untuk tidak melanggar limit yang sudah ditetapkan. Kalau bisa kita berhenti menggunakan kartu tersebut sebelum mencapai limit. Kenapa? lembaga keuangan menetapkan limit melihat kemampuan kita membayar dan masalahnya adalah setiap bulan kita memiliki kebutuhan mendadak jadi bisa dibilang seharusnya batas jumlah yang boleh kita belanjakan ada dibahwa limit yang ditetapkan.

Iuaran Tahunan
Biasanya tahun pertama, iuran ditiadakan oleh para lembaha keuangan. Iuaran merupakan biaya administrasi yang perlu dibayar oleh kita pada tahun ke-2 dan seterusnya bila kita tetap ingin menggunakan kartu kredit. Beberapa lembaga keuangan menawarkan bebas biaya iuran tahun ke-2 atau seterusnya jika kita memenuhi persyaratan yang mereka berikan. Salah satu contohnya persyaratannya adalah total belanja 12 juta setahun.

Bayar Kembali
Menjadi pemilik credit card berarti kita siap dikejar – kejar surat tagihan yang dikirim sebelum tanggal jatuh tempo pembayaran. Sebelum tanggal jatuh tempo kita diwajibkan menyiapkan uang untuk membayar setiap pengeluaran yang kita lakukan dengan kartu ini. Sudah menggunakannya berarti siap juga mengembalikannya.

Menjaga Keamanan Kartu
Perlu diingat adala penggunaan kartu ini tidak memerlukan password sehingga kita wajib menjaganya agar tidak hilang ataupun dicuri. Setiap penggunaan kartu ini, tagihannya akan masuk dan dipertanggungjawabkan oleh pemengangnya walapun yang menggunakannya bukanlah sang pemengang.

Semoga artikel kewajiban pemengangan kartu kredit ini membantu. –hm-
Lanjut Kewajiban Pemegang Kartu Kredit

Obat Baru Untuk Semua Tumor Ganas dan Kanker

Diposting oleh xexe on Selasa, 21 Januari 2014

Pengobatan tumor ganas dan kanker terus berkembang setiap tahunnya. Persamaan dari tumor ganas dan kanker adalah sama-sama memiliki sel kanker. Berbagai peneliti tidak pernah berhenti mencari alternatif obat lain yang bisa membantu para pasien penyakit tumor ganas dan kanker. Para peneliti dari University of New South Wales (UNSW) yang berada di Australia yelah sejak lama mencari obat baru yang dapat menyembuhkan berbagai jenis tumor ganas dan kanker.

Obat Baru Untuk Pengobatan Tumor Ganas dan Kanker

pengobatan tumor dengan tr100
Obat baru yang dikembangkan para peneliti dari UNSW dinamakan TR100. Obat ini bekerja dengan menyerang myosin yang membentuk struktur sel kanker. Jangan khawatir karena obat ini tidak akan menyerang sel-sel sehat. Para peneliti UNSW telah menerbitkan penemuan mereka di Cancer Research pada tahun 2013.

Untuk tumbuh dan berkembang, sel kanker membutuhkan struktur pendukung. Protein pembentukan struktur pendukung sel kanker adalah protein actin dan myosin. Sebenarnya ke-2 protein ini juga digunakan untuk pembentukan hati sehingga sebagai besar peneliti tidak meneliti sebagai target kemoterapi. Pengembangan obat yang menargetkan protein terhenti setidaknya 25 tahun. Namun Dr. Peter Gunning selaku spesialis Myosin dunia tetap berusaha mencari cara gimana mengisolasikan 2 jenis myosin atau tropomyosins yang biasa digunakan oleh sel kanker. Beliau bekerja sama dengan Dr. Justine Stehn untuk membuat TR100.

Alasan Dr. Peter Gunning dan Dr. Justine Stehn Fokus pada TR100

Menurut Dr. Stehn, tumbuh memiliki sistem yang unik. Ketika sel terinfeksi, rusak atau tidak lagi bisa bekerja dengan baik; tubuh dengan sendirinya akan mengirim sinyal agar program penghancuran diri pada sel tersebut diaktifkan. Program tersebut akan membuat sel menghancurkan dirinya sendiri menjadi serpihan kecil yang kemudian akan diserat, didaur ulang atau digunakan kembali oleh sel sehat lainnnya.

TR100 diciptakan untuk menghancurkan 2 tropomyosins pada sel kanker. Memang benar sel induk juga menggunakan tropomyosins namun sel induk bisa terus menghasilkan sel baru jadi tidak perlu dikhawatirkan. Yang mungkin perlu diperhatikan adalah TR100 dapat mempengaruhi bagun tubuh yang masih menggunakan sel induk seperti tulang sumsum , otak dan bagian lainnya.

Namun jangan khawatir karena Dr. Stehn mengatakan dia sudah menguji obat ini pada sel jantung, hati dan otak di laboratorium; hasilnya adalah sel- sel tersebut tidak terluka sama sekali karena obat ini. Jadi bisa dibilang obat ini cukup aman. Dr. Stehn kemudian menggunakan TR100 pada 2 jenis kanker yaitu Neuroblastoma dan Melanoma. Dalam ke-2 kasus tersebut, TR100 membunuh sel kanker dengan efektif dan tidak menyentuh sel yang sehat sama sekali.

Studi obat untuk pengobatan tumor ganas dan kanker ini bisa dilakukan karena adanya dana dari The Kids’ Cancer Project. Jadi tidak heran bila pioritas penelitian ini adalah mengobati tumor ganas dan kanker pada anak-anak. Untuk saat ini obat ini belum dipasarkan karena masih belum diuji secara klinis. Para peneliti berharap obat ini akan diuji klinis pada tahun 2015 agar bisa digunakan sebagai obat pengobatan tumor ganas dan kanker pada anak – anak. –hm-
Lanjut Obat Baru Untuk Semua Tumor Ganas dan Kanker

Memilih Gitar Akustik

Diposting oleh xexe on Jumat, 17 Januari 2014

Gitar akustik merupakan salah satu alat musik yang paling umum dan sering ditemukan hampir di seluruh bagian dunia. Jadi tidak heran bila banyak orang yang bisa memainkan gitar daripada alat musik lainnya sehingga tidak heran bila banyak tips belajar yang bisa ditemukan secara online dan berbagai jenis gitar yang dijual di pasaran.

Tips Memilih Gitar Akustik

Semakin banyaknya jenis gitar tipe akustik yang ada dipasaran, Anda harus semakin pintar dalam memilih Gitar Akustik untuk diri Anda. Berikut ini beberapa tips yang mungkin membantu Anda menentukan pilihan:

Niat Belajar Gitar

gitar akustik
Sebelum membeli gitar, Anda memang harus memiliki NIAT main gitar. Jangan sampai setelah memainkannya beberapa minggu, Anda sudah meninggalkannya berdebu tanpa disentuh lagi. Pastikan niat Anda bukanlah niat soda (soda = cepat hilang). Buatlah komitmen bahwa Anda akan memainkannya setidaknya 2 kali seminggu.

Pilih Gitar Akustik Biasa atau Klasik

Pastikan dimana minat Anda, apakah gitar akustik biasa atau klasik. Perbedaan paling mencolok dari ke-2 jenis gitar ini adalah senar yang digunakan yaitu
  • Senar gitar akustik biasa adalah senar string (senar yang sama dengan gitar listrik). Senar baja / string mengeluarkan suara yang lebih nyaling sehingga cocok dengan lagu barat dan country
  • Gitar akustik klasik menggunakan senar nylon yang mirip dengan tali pancingan. Dengan senar nylon merupakan gitar yang digunakan untuk memainkan lagu – lagu klasik, latin dan pop karena suara yang dihasilkan dari petikan senar nylon adalah suara bulan dan mellow.

Bentuk Gitar

Bentuk gitar terutama pada body sangat perlu diperhatikan oleh sebab itu, gitar tidak boleh dipilih oleh orang lain kecuali Anda yang akan memainkannya. Pada saat memilih, jangan segan – segan untuk mencobanya untuk memastikan body gitar enak dipegang. Jangan lupa pastikan 1 tangan Anda bisa memeluknya dan bisa memetik senar gitar tersebut tanpa masalah. Bila ukuran badan Anda kecil, pilihlah body gitar yang lebih kecil.

Selain body, hal berikut yang perlu Anda cek adalah bagian neck gitar. Pastikan bagian neck pas dengan jari –jari Anda . cobalah memainkan beberapa chord untuk melihat segimana nyaman jari Anda berherak di neck gitar. Bila kurang pas, mungkin Anda perlu mencari neck yang tidak terlalu tebal.

Kualitas Gitar

Selain bentuknya, Anda perlu melihat kualitas gitar tersebuat. Anda perlu memastikan bahwa kualitas kayu yang digunakan pada gitar memang bagus. Bila memang kayu yang digunakan bagus – biasanya gitar akan terasa agak berat. Selain itu cek apakah ada cat yang terkelupas atau bagian lain yang tergores.

Selain goresan, cat dan kualitas kayu, Anda perlu juga memastikan neck gitar tidak bengkok. Untuk melihat apakah neck gitar bagus atau tidak, Anda bisa mencoba melakukan TUNING. Bila Anda belum bisa melakukannya, ajaklah teman atau minta penjaga toko yang bisa melakukannya.

Kualitas Suara

Hal penting yang paling tidak boleh dilupakan adalah kualitas suara yang dikeluarkan gitar. Kalau bentuk bagus tapi suara jelek, Anda tidak perlu pikir 2 kali untuk tidak membelinya. Perlu diingat bahwa setiap gitar memiliki suara dengan karakter yang berbeda-beda. 1 cara yang bisa digunakan pada semua gitar akustik adalah memainkan nada di atas fret 12. Pada saat Anda memainkan nada- nada di atas fret 12 pada setiap senar, bukalah kuping Anda dan dengarkan apakah suara yang dihasilkan masih bagus atau sudah fals. Bila tidak bisa, ajak teman atau saudara yang mengerti.

Sudah mendapatkan gitar yang disukai, jangan langsung beli tanpa melakukan perbandingan harga dengan toko lain dan menawar.  Jangan sampai Anda lupa. Semoga Anda cepat menemukan gitar akustik Anda. –hm-
Lanjut Memilih Gitar Akustik

Penyakit Pernafasan Asbestosis

Diposting oleh xexe on Senin, 13 Januari 2014

Asbestosis merupakan penyakit pernafasan yang menyerang organ pernafasan manusia, paru – paru. Penyebab utama penyakit ini adalah menghirup serat asbes. Menghirup serat asbes dalam jangka waktu yang panjang bisa memincu parut (fibrosis) pada jaringan paru-paru.

Apa itu Asbes?

Asbes atau Asbestos adalah mineral yang tahan panas sehingga banyak digunakan untuk rangka besi, campuran pembuatan atap dan tembok agar tidak mudah terbakar. Ketahanan akan panas, membuatnya banyak digunakan. Namun ternyata Asbes merupakan mineral yang berpenaruh buruk bagi tubuh manusia.

Asbes dapat menyebabkan kanker dan penyakit saluran pernapasan, 20 – 30 tahun kemudian. Dikarenakan berbahaya, beberapa negara sudah mengeluarkan undang–undang khusus untuk melarang pemakaian Asbes. Dengan adanya undang-undang ini, bagunan baru menggunakan bahan lain yang lebih ramah lingkungan.

Jaringan Parut pada Paru – Paru

Penyakit Pernafasan Asbestosis
Jaringan parut yang terbentuk karena pasien menghidurp terlalu banyak serat Asbes bisa menyebabkan penurunan kinerja paru-paru. Bisa dibilang paru – paru tidak dapat mengembang dan mengempis sebagaimana mestinya. Dengan sistem kerja paru-paru yang terganggu maka asupan oksigen ke seluruh tubuh pun akan terganggu. Beratnya penyakit ini tergantung berapa banyak dan lamanya seseorang menghidup serat Asbes.

Gejala Penyakit Pernafasan Asbestosis

Gejala penyakit ini muncul secara bertahap. Biasanya gejala muncul setelah beberapa tahun penghirupan asbes pertama /awal. Pada umumnya penderita penyakit pernafasan asbestosis akan mengalami 3 gejala yaitu:

Sesak Napas

Dikarenakan kinerja paru-paru menurun maka penderita penyakit ini sering mengalami sesak napas. Pada awalnya sesak napas hanya terjadi ketika penderita melakukan aktifitas berat. Namun seiring berjalannya waktu, kinerja paru – paru semakin turun sehingga penderita akan mengalami serangan sesak napas walaupun dia tidak melakukan aktifitas berat.

Batuk Kering dan Nyeri Dada

Selain serangan sesak napas, pasien akan mengalami batuk kering yang disertai nyeri pada bagian dada. Batuk kering yang disertai rasa sakit dada pada awalnya datang dan pergi begitu saja namun seiring berjalannya waktu, frekuensi serangannya makin sering.

Kelainan Jari dan Kuku

Penyakit Asbestosis yang berat memiliki gejala kelainan pada jari yang dikenal dengan nama clubbing yang merupakan kelainan bentuk kuku dan jari. Tanda-tanda clubbing adalah
  • Pangkal kuku naik dan melengkung
  • Penebalan di distal jari tangan
  • Ujung-ujung jari yang mulai melebar kesamping seperti bengkak
  • Jari dan kuku mengkilap

Mengatasi Penyakit Asbestosis

Satu-satunya cara mengatasinya adalah menghubungi dokter yang sudah berpengalaman dalam menagani penyakit pernafasan Asbesrosi dan hindari menghirup asbes lagi.
Lanjut Penyakit Pernafasan Asbestosis

Memilih Cara Mengecilkan Perut Buncit yang Sehat

Diposting oleh xexe on Rabu, 08 Januari 2014

Cara mengecilkan perut buncit; perut buncit adalah permasalah yang umum dihadapi setiap orang. Semakin bertambahnya umur, proses metabolism tubuh akan semakin lambat sehingga ukuran lingkar perut akan semakin membesar. Jadi tidak heran bila perut buncit banyak ditemukan pada orang berumur. Selain faktor umur, perut buncit bisa terjadi karena gaya hidup yang tidak sehat.

Cara mengecilkan perut buncit
Gaya hidup yang tidak sehat seperti mengkonsumsi junk food, bergadang, kurang berolahraga / mengerakan tubuh ternyata menjadi salah satu pemicu munculnya perut buncit. Ada banyak cara untuk mengecilkan perut buncit seperti krim, obat, operasi, korset dan diet. Dari semua cara yang ditawarkan, cara diet merupakan cara yang banyak digunakan karena aman, hasilnya pasti dan biayanya murah.

Diet merupakan pilihan yang lebih aman bila dibandingkan dengan cara lainnya. Namun perlu dilihat dulu cara diet yang dijalanin. Hingga saat ini sudah banyak cara diet yang beredar seperti diet OCD, diet golongan darah, diet mengurangi makanan, diet serat, diet karbohidrat dan lainnya. Semakin banyak cara diet yang ditawarkan, Anda harus semakin pintar memilihnya.

Tips Memilih Cara Mengecilkan Perut Buncit yang Tepat dan Sehat

Untuk memudahkan Anda memilih cara mengecilkan perut buncit yang sehat dan tepat untuk Anda, berikut ini beberapa tipsnya:

Diet dengan Puasa atau Tidak

Saran pertama adalah “Jangan pernah memilih diet yang bisa merusak tubuh”. Bila Anda berpikir puasa bisa merusak tubuh, sebenarnya pemikiran itu tidaklah salah dan tidaklah benar. Kemampuan berpuasa disesuaikan dengan kemampuan dan kondisi tubuh. Ingat, tidak semua orang memiliki tubuh yang mampu berpuasa dan beraktifitas seperti biasanya. Bila tubuh Anda sanggup maka Anda bisa memilih puasa. Ada hal yang perlu diingat saat buka puasa, dilarang langsung mengkonsumsi makanan dalam porsi banyak karena akan menganggu sistem pencernaan Anda.

Bila tubuh tidak mampu puasa, jangan dipaksakan. Pilihlah cara lain yang cocok seperti membagi makanan menjadi 5 porsi yang disantap pada waktu yang berbeda. Jadi 3 kali porsi makan dibagi menjadi 5 kali porsi makan dengan karbohidrat dikurangi serta sayur dan lauk pauk diperbanyak. Konsumsilah makanan yang membantu mengecilkan perut.

Konsumsi Buah Dalam Jumlah Banyak atau Tidak

Serat penting untuk mempelancar sistem pencernaan. Selain itu serat mengandung lemak yang sedikit sehingga resiko pengemukan diminimalis. Selain sayur, buah merupakan sumber serat. Namun perlu diingat, buah juga mengandung gula selain serat. Gula di dalam buah merupakan salah satu faktor kenapa rasa buah bisa manis.

Gula merupakan salah satu pemicu semakin menumpuknya lemak di dalam tubuh. Buah boleh dikonsumsi karena mengandung berbagai vitamin dan mineral yang dibutuhkan tubuh namun tidak boleh terlalu banyak karena kadungan gula di dalamnya. Jadi hindari cara diet yang menyarankan mengkonsumsi buah dalam porsi banyak. Perlu diingat bahwa buah tidak dilarang, agar konsumsi tidak terlalu over, gunakan buah sebagai cemilan sehat atau penganti makan malam dalam porsi yang wajar.

Olahraga atau Tidak

Pilihlah cara diet yang menyarakan Anda berolahraga. Olahraga membantu pembakaran lemak lebih cepat. Bila Anda sibuk, Anda bisa melakukan olahraga ringan di hari sabtu atau minggu. Contoh olahraga ringan yang bisa dilakukan adalah senam, aerobik, bersepeda, lari pagi, berenang dan yoga. Agar efektif, waktu olahraga diperpanjang jadi walaupun hanya sehari tetap bisa menjaga kebugaran tubuh.  Namun ingat, jangan sampai kecapean.

Mengubah Kebiasaan / Gaya Hidup

Diet yang patuh dipilih adalah diet menyarankan Anda mengubah kebiasaan lama dengan kebiasaan baru yang lebih sehat. Tentu saja kebiasaan yang perlu diubah adalah kebiasan buruk yang bisa meningkatkan resiko perut buncit.

Jangan sembarangan memilih, pelajari dulu cara diet tersebut dan putuskan cara mengecilkan perut buncit yang sehat dan aman untuk Anda. Setiap orang memiliki kemampuan yang berbeda-beda, jangan memaksakan diri namun carilah cara yang pas untuk tubuh Anda. –hm-
Lanjut Memilih Cara Mengecilkan Perut Buncit yang Sehat

Buah Karya MD Entertainment : Cinta Fitri

Diposting oleh xexe on Senin, 06 Januari 2014

Salah satu buah karya MD Entertainment Indonesia yang menuai banyak pujian adalah Cinta Fitri. Cinta Fitri merupakan sinetron Indonesia yang memiliki 1002 episode. 1002 episode ini dibagi menjadi 7 seasons dan ditayangkan selam 4 tahun. Sinetron ini menjadi sinetron Indonesia dengan episode terbanyak mengalahkan sinetron – sinetron lainnya.

Sedikit Pengetahuan MD Entertainment Indonesia

md entertainment indonesia
Produser film sukses ini adalah Manoj Punjabi dan ayahnya, Dhamoo Punjabi. Dhamoo bersama Manoj membangun perusahaan MD Entertainment pada tahun 2003. Sebelumnya Dhammo bekerja dengan kakaknya, Raam Punjabi di Multivision Plus. Sejak berdirinya MD Entertainment sudah mengeluarkan berbagai sinetron yang menjadi populer selain Cinta Fitri seperti Tendangan Si Madun, Si Alif dan lainnya.

Cerita Singkat Cinta Fitri

cinta fitri
Cerita berfokus pada seorang gadis desa, Fitri yang memiliki hati yang baik dan lugu. Fitri yang seharusnya menikah dengan Firman ternyata tidak jadi karena Firman meninggal terlebih dahulu. Fitri yang seharusnya kembali ke desar, memutuskan menetap di Jakarta untuk meraih impiannya. Tidak disangka keputusannya akan merubah hidupnya.

Fitri bertemu dengan pujaan hatinya, Farrel. Berbagai rintangan dilalui baik dari tunangan Farrel, Moza sampau mantan cinta Farrel, Mischa. Moza bisa menerima cinta Farrel kepada Fitri namun Mischa tidak. Mischa menggunakan berbagai cara untuk menghancurkan kebahagian Fitri dan Farrel. Bisa dibilang kebanyakan masalah di season 1-7 disebabkan oleh Mischa. Namun kekuatan cinta Fitri dan Farrel selalu menang.

Penghargaan yang Disabet Cinta Fitri

Berikut ini beberapa penghargaan yang diberikan kepada pemain serta sineteron Cintra Fitri:
Tahun 2007
  • SCTV Award – Aktor Ngetop = Teuku Wisnu
Tahun 2008
  • SCTV Award – Aktor Ngetop = Teuku Wisnu
  • SCTV Award – Aktris Ngetop = Shireen Sungkar
  • SCTV Award – Program Ngetop = Cinta Fitri Season 2
Tahun 2009
SCTV Award
  • SCTV Award – Aktor Ngetop = Teuku Wisnu
  • SCTV Award – Aktris Ngetop = Shireen Sungkar
  • SCTV Award – Program Ngetop = Cinta Fitri Season 3
  • SCTV Award – Aktor Pemeran Pendamping Ngetop = Adly Fairuz
  • SCTV Award – Aktris Pemeran Pendamping Ngetop = Dinda Kanyadewi
Panasonic Gobel Award
  • Panasonic Gobel Award – Drama Seri Terfavorit = Cinta Fitri Season 3
  • Aktor Terfavorit = Teuku Wisnu
  • Aktris Terfavori = Shireen Sungkar
Tahun 2010
SCTV Award
  • SCTV Award – Aktor Ngetop = Teuku Wisnu
  • SCTV Award – Aktris Ngetop = Shireen Sungkar
  • SCTV Award – Program Ngetop = Cinta Fitri Season 6
  • SCTV Award – Aktor Pemeran Pendamping Ngetop = Adly Fairuz
  • SCTV Award – Aktris Pemeran Pendamping Ngetop = Dinda Kanyadewi
Panasonic Gobel Award
  • Panasonic Gobel Award – Drama Seri Terfavorit = Cinta Fitri Season 5

Siaran Sinetron Cinta Fitri

Di Indonesia sendiri, Cinta fitri pertama kali di tanyangkan di SCTV pada tanggal 2 April 2007. Selain SCTV, Cinta Fitri juga disiarkan di Indonesiar (season 7), MNCTV (season 1), RCTI & MNC (season 2, 5-7), Global TV (season 3) dan SINDOtv (season 4). Selain Indonesia ternyata sinetron Cinta Fitri juga ternyata ditayangkan di negara Malaysia, Singapura dan Brunei.

Boleh dibilang Cinta Fitri hasil garapan MD Entertainment Indonesia ini menjadi fenomenal tidak hanya di Indonesia tetapi juga luar negeri.
Lanjut Buah Karya MD Entertainment : Cinta Fitri